Visi Misi SDN 017 Titian Resak

Sabtu, 02 Agustus 20140 komentar


A. Tujuan Pendidikan Dasar
  Tujuan pendidikan dasar adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.
B. Visi Sekolah
  Menjadi sekolah terpercaya di masyarakat untuk mencerdaskan bangsa dalam rangka mensukseskan wajib belajar dan menciptakan SDM berakhlak mulia yang berbudaya lingkungan Bersih dan Sehat.
C. Misi Sekolah
 
a. Menyiapkan generasi unggul yang memiliki potensi dibidang IMTAQ dan IPTEK.
b. Membentuk sumber daya manusia yang akatif, kreatif, inovatif sesuai dengan perkembangan zaman.
c. Membangun citra sekolah sebagai mitra terpercaya di masyarakat.
d. Melestarikan fungsi lingkungan yang bersih dan sehat.
D. Tujuan Sekolah
 
a. Siswa beriman dan bertaqwa kepadaTuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia.
b. Siswa sehat jasmani dan rohani.
c. Siswa memiliki dasar-dasar pengetahuan, kemampuan, dan ketrampilan untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi.
d. Mengenal dan mencintai bangsa, masyarakat, dan kebudayaannya.
e. Siswa kreatif, terampil, dan bekerja untuk dapat mengembangkan diri secara terus menerus.
f. Menanamkan kebiasaan kepada siswa untuk melestarikan lingkungan hidup yang bersih dan sehat sejak dini.
g. Menciptakan hubungan yang harmonis dengan masyarakat untuk mewujudkan pendidikan yang berkwalitas.
Share this article :
 
Support : Creating Website | SDN 017 Titian Resak
Copyright © 2014. Terus Belajar dan Belajar - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger